Senin, 07 April 2014

Arti Lambang Tunas Kelapa

Tunas Kelapa
By : Cagak Liga

Lambang tunas kelapa adalah lambang gerakan Pramuka yang menjadi tanda pengenal organisasi Pramuka. Lambing tunas kelapa hanya ada di Indonesia saja. Lambang ini diciptakan oleh Soenardjo Atmodipurwo. Beliau adalah seorang pegawai tinggi Departemen Pertanian yang ternyata juga tokoh pramuka.
Lambang tunas kelapa pertama kali digunakan tanggal 14 Agustus 1961, ketika Presiden Soekarno memberikan penganugrahan Panji Gerakan Pendidikan Kepanduan Nasional Indonesia kepada organisasi Gerakan Pramuka melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 448 tahun 1961.
Arti kiasan
Lambang Tunas Kelapa mengandung arti kiasan sebagai berikut:
1. Cikal (tunas) dari buah kelapa. Ini berarti Pramuka adalah tunas penerus bangsa.
2. Buah kelapa selalu bertahan lama dalam kondisi apapun. Berarti Pramuka adalah orang ang mempunyai jiwa dan raga yang kuat.
3. Kelapa dapat tumbuh dan hidup di berbagai jenis tanah. Ini berarti Pramuka selalu bisa beradaptasi dengan mudah dalam kondisi apapun.
4. Kelapa yang tumbuh tinggi dan menjulang. Ini mengandung arti, Pramuka memiliki cita-cita yang tinggi dan kuat.
5. Akar pohon kelapa yang  kuat. Mengandung arti, Pramuka selalu berpegang pada dasar-dasar yang kuat.
6. Seluruh bagian pohon kelapa yang berguna. Berarti, Pramuka berguna bagi nusa, bangsa dan agama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar